-> Tips Keamanan Bermain Facebook
Tipsnya :
1. Waspadai pesan yang mencurigakan seperti pesan untuk melihat suatu video, gambar atau lainnya yang dihubungkan ke situs lain.
2. Account yang terkena spam bisa mengirimkan ke jaringan temannya, apabila ini terjadi jangan di klik pada pesan tau link tersebut, beritahukan si pengirim dan beri tau jaringan teman.
3. Menscan komputer pengguna sangat bermanfaat untuk mengantisipasi serangan, di link tersebut terdapat beberapa sumber virus scan dari web antivirus ataupun dari OS.
Kebiasaan pengguna untuk selalu waspada dan melaporkan setiap email yang mencurigakan akan sangat membantu untuk menjaga keamanan jaringan social ini. Penggunaan password dengan kombinasi huruf angka dan special karakter akan membantu memperkuat keamanan account.
4. Jangan pernah tampilkan tanggal lahir anda dan email anda di situs jaringan sosial semacam ini. Account kita bisa diambil oleh orang yang tidak bertanggung-jawab dengan sangat mudah.
5. Manfaatkan fitur keamanan yang ada di facebook semaksimal mungkin. Pelajari setting account anda dengan teliti
6. Gunakan password yang berbeda untuk setiap account yang kita miliki. Untuk meningkatkan keamanan sebaiknya password merupakan kombinasi huruf, angka dan spesial karakter.
7. Jangan pernah gunakan kartu kredit anda dalam jaringan seperti ini semisal membeli gift atau lainnya.
8. Cara yang paling aman untuk bermain facebook adalah dengan membuat semua private dulu baru dibuka satu-satu sesuai kebutuhan.
-> Mengatasi Virus pada Windows
Tipsnya :
- Jangan pernah gunakan user account sebagai administrator untuk keperluan sehari-hari (administrator hanya digunakan saat kita akan mengubah sistem atau menambah program dalam windows kita.
- -Curigai jika laptop kita lebih lambat dari biasanya.
- Liat dan kenali proses yang berjalan pada proses task manager. Tanyakan arti tiap-tiap proses pada prof Google sebelum komputer kita terkena virus. Catat proses tersebut dalam sebuah dokumen. Jadi kita dapat mengenali proses asing yang jalan di komputer kita yang dapat dicurigai sebagai virus. Matikan proses asing tersebut dan jalankan scaning anti virus kita.
- Gunakan anti spyware dan ingat bahwa anti spyware biasanya tidak auto update (lakukan update manual sesering mungkin dan lakukan scanning secara periodis.
- Jangan pernah gabungkan antara data dan sistem dalam satu drive. Jadi kalo system terkena virus data dengan mudah dibackup dan di install ulang systemnya.
- Matikan autorun flashdisk karena berpotensi menularkan virus.
- Hidupkan auto update windows, ini akan membantu update keamanan windows.
- Jangan tergesa-gesa melakukan iinstal ulang. Pergunakan cara yang aku ceritakan di atas untuk kasus serangan virus yang serupa. Untuk serangan virus yang tidak sampai menghapus file explorer bisa dilakukan scanning dengan anti virus yang ada di hardisk. Jika ini gagal maka matikan real time protection antivirus tersebut dan coba scan dari CD dengan antivirus yang dapat berjalan langsung tanpa di install seperti PCMAV.
- Kalau PC akan lebih mudah dengan melepas hardisk dan membuat hardisk tersebut sebagai slave dan di scan dari PC lain.
- Mempunyai dua sistem operasi dalam satu komputer atau laptop juga berguna, satu sistem operasi digunakan hanya pada kondisi darurat untuk melakukan scanning saat sistem operasi lainnya terkena virus
- Saatnya beralih ke sistem operasi open source karena keamanannya yang lebih terjaga.
Langkah preventif dan kehati-hatian kita akan dapat meminimalkan akibat yang ditimbulkan oleh virus. Mengatasi virus yang sudah menjangkiti komputer kita memang sangat menyita waktu.
-> Tips Nelpon Gratis
Tipsnya :
Teknologi telekomunikasi memang bergerak sangat cepat, kini pertumbuhan internet dengan layanan 3G ataupun HSDPA 3.5G ikut mempengaruhi pola komunikasi para pelanggan. Pelanggan cerdas yang sedang berjauhan dari keluarga untuk waktu lama memanfaatkan fasilitas voice over internet protocol untuk melakukan komunikasinya. Beberapa contoh software voip dapat didownload dan di gunakan secara gratis pada link berikut:
- Skype
- 12voip
Tinggal download, ikuti prosedur instalasi, add user pengguna voip tersebut dan melakukan telepon gratis lewat internet. Telepon gratis lewat internet dengan teknologi voip akan menjadi tantangan tersendiri bagi operator telekomunikasi. Operator telekomunikasi dapat mengambil kue telepon gratis lewat internet tersebut dengan menyediakan layanan internet handal dan terjangkau.
A Short Description about youself
Any feedback, questions or ideas are always welcome. In case you are posting Code ,then first escape it using Postify and then paste it in the comments
0 komentar: